Setelah sekian lama hanya berangan-angan membuat pizza sendiri di rumah (tepatnya sejak punya mikser kitchen aid,artinya sudah lebih dari 4 tahun yg lalu) akhirnya semalam aku buat pizza. Akhirnya....hehehe...
Meski makan malam jadi mundur 1 jam karna menunggu adonan di proofing, hasilnya memuaskan.
Dari 1 resep pizza dough dapat 2 loyang. 1 loyang ukuran 30x30 dan 1 loyang ukuran 24x24. Dengan catatan adonannya masih kurang tipis :(
Mungkin kalau ditipiskan bisa jadi 3 loyang pizza dough.
Untuk toppingnya aku menggunakan yg ada di rumah, makanya dibuat ala kadarnya ;)
Yang sengaja beli hanya keju mozzarela dan paprika hijau, selebihnya sudah ada di freezer atau di dapur.
Misalnya, untuk saus-nya aku pakai sisa saus spaghetti/saus bolognaise yang aku simpan di freezer. Trus ikan tuna kalengnya udah terbuka tinggal setengah kaleng karena sebelumnya sudah dibuat untuk omelet. Jadinya ya...begitulah..pizza ala kadarnya.
Untuk percobaan pertama ini rotinya aku pakai resep Soft Pizza Dough dari buku Pizza terbitan Sedap (baru beli hari Ahad kemarin di Gramedia Depok). Hasilnya jadi roti yg empuk dan lembut dan lebih enak daripada pizza terkenal itu hahaha narsis.com ya... ya iyalah soalnya biasanya kalau makan pizza di resto yg terkenal itu Nadya tidak pernah mau menghabiskan rotinya, tetapi semalam dan pagi ini (untuk sarapan, sisa pizza aku simpan di kulkas trus pagi ini aku oven lagi) Nadya menghabiskan roti-nya. Alhamdulillah....
Untuk percobaan yg akan datang aku mungkin akan coba yg thin crust pizza.
Di sini aku sertakan resep Soft Dough Pizza dari buku Sedap " 52 Resep Pizza"
Soft Dough Pizza
Bahan :
350 gr terigu protein tinggi (misalnya cakra)
15 gr gula pasir
5 gr ragi instan
20 gr susu bubuk
200 ml air es
50 gr mentega putih (tp aku pakai blueband)
1 sdt garam (ya...yg ini aku malah lupa gak ngasih).
Cara membuat (ala aku) :
- Campur semua bahan kecuali air dan garam. Kemudian masukkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Setelah kalis siamkan sampai adonan mengembang 2 kali. Di resep tertulis 30 menit tetapi aku kemarin biarkan proofing di suhu ruang 1 jam 15 menit.
- Setelah mengembang kempiskan adonan, kemudian bagi adonan menjadi 3 bagian. Bulatkan adonan dan diamkan 10 menit.
- Setelah didiamkan 10 menit tipiskan adonan dengan cara digiling. Kemudian tusuk-tusuk dengan garpu. Seharusnya bagian tepi adonan lebih tebal, tetapi aku kemarin rata aja semuanya.
- Setelah itu diamkan 30 menit sampai mengembang.
- Oven dengan api bawah suhu 190 derajat selama 8 menit sampai roti setengah matang.
- Oleskan bagian atas roti dengan saus pizza (aku kemarin pakai aus bolognaise sisa saus spaghetti), taburi dengan topping sesuka hati (kemarin aku pakai bawang bombay, paprika hijau, sosis ayam dan tuna kaleng, kemudian di atas tuna aku kasih sedikit mayones) dan taburi dengan keju mozzarela parut.
- Oven lagi selama 10menit sampai matang.
Selamat makan..